Design interior mempunyai banyak pilihan konsep saat ini. Salah satu konsep yang sedang menjamur adalah industrial. Konsep unik satu ini biasanya digunakan untuk hunian anak muda atau design interior café. Dengan populernya penggunaan konsep industrial, membuat Jasa Interior Surabaya akan memberikan beberapa informasi terkait design satu ini.
Sekilas Tentang Konsep Industrial di Jasa Interior Surabaya
Design interior bertema industrial adalah konsep interior yang di adaptasi dari bangunan gudang. Terlahir dengan latar belakang ingin merenovasi bangunan tua dan tak terpakai menjadi bangunan layak huni, menjadikan konsep industrial lahir dan menjadi populer. Konsep ini memang banyak menggunakan bahan metal sebagan materialnya.
Salah satu ciri khas design ini adalah kesan unfinished atau belum terselesaikan pada beberapa sisi bangunan yang malah membuat kesan estetik. Bagi anda yang tertarik dengan konsep interior satu ini, informasi terkait beberapa keunggulan design industrial kali ini akan menjadi pertimbangan anda sebelum mendekorasi.
7 Keunggulan Design Interior Konsep Industrial di Jasa Interior Surabaya
1. Dapat Digunakan Untuk Hunian Semi Terbuka
Tema indistrial yang menjadi konsep interior yang sedang digemari saat ini, memiliki konsep hunian semi terbuka. Oleh karena itu, design satu ini tak hanya populer digunakan untuk rumah saja, tetapi bisa diaplikasikan untuk bangunan yang lainnya. Seperti konsep interior café, gedung pameran, gedung teater dan masih banyak yang lainnya.
Dengan mengusung konsep bangunan semi terbuka seperti ini, menjadikan bangunan dengan tema industrial akan terlihat luas dan lega. Selain itu yang lebih menonjol dari pemakaian konsep industrial ini adalah tidak terkesan kaku dan formal. Sehingga bila di aplikasikan pada gedung perkantoran, akan terlihat lebih santai.
Design rekomendasi Jasa Interior Surabaya ini akan menggunakan sesedikit mungkin penyekat ruangan. Sehingga tiap ruangan biasanya akan diberi sekat menggunakan rak atau dekorasi lainnya, tetapi bukan menggunakan tembok bangunan permanen. Konsep industrial ini memang terinspirasi pada design gudang pada awalnya.
2. Ruangan Terlihat Lebih Lega
Ciri khas dekorasi bertema industrial lainnya adalah, langit langit bangunan yang dibiarkan terbuka. Sehingga akan memeperlihatkan sedikit banyak struktur bangunan tersebut. Konsep ini sangat menarik di aplikasikan pada bangunan modern saat ini. Karena tak hanya terkesan unik, konsep ini juga akan membuat hunian anda terlihat lebih lega.
Suasana tidak sumpek dengan sedikitnya perabotan dan dekorasi yang dipakai juga salah satu faktor utamanya. Yang unik lagi dari konsep ini adalah design interior yang terkesan belum selesai. Karena beberapa saluran pipa di dalam bangunan ini akan tetap dibiarkan terbuka demi estetika tentunya.
3. Konsep Warna Tidak Harus Gelap
Design pilihan Jasa Interior Surabaya ini selalu identik dengan warna gelap seperti hitam atau abu abu. Rata rata hunian atau bangunan yang mengusung konsep ini menggunakan warna gelap. Tetapi ternyata konsep industrial ini bisa juga anda terapkan dengan menggunakan pilihan warna cat tembok dan warna perabotan yang lainnya.
Warna warna terang seperti merah, kuning, hijau atau biru bisa juga anda terapkan disini. Kesan industrial masih akan tetap bisa anda dapatkan dengan design interior bangunan yang pas. Selain kesan simple dan minimalis, pemilihan warna terang akan membuat hunian anda terlihat lebih fresh dan terkesan hangat.
4. Bisa Memadukan Berbagai Macam Material
Konsep industrial memang sebagian besar menggunakan material kayu dan metal sebagai bahan dasarnya. Untuk mendapatkan kesan glossy dan sedikit kasar, perpaduan dua bahan material ini memang sangat cocok. Apalagi dengan menambahkan aksen krom pada beberapa pinggiran perabot dan pagar pembatas hunian.
Tetapi bila anda ingi memadukan bahan material lainnya juga bisa anda terapkan dalam konsep ini. Material seperti alumunium atau bahan plastik untuk pilihan perabotan anda juga bisa digunakan. Seperti pemilihan warna tadi yang tidak harus gelap, pemilihan bahan material pun tak harus didominasi metal.
Konsep ini bisa fleksibel disesuaikan dengan warna cat dinding kesukaan anda. Material lainnya tidak akan berpengaruh banyak pada konsep industrial selama konsep penataannya tidak melenceng dari tema design interior. Jasa Interior Surabaya juga bisa membantu anda dalam pemilihan terkait konsep interior.
5. Pencahayaan Alami
Dengan mengusung konsep ruangan semi terbuka, menjadikan bangunan bertema industrial mempunyai tingkat pencahayaan alami yang baik. Sehingga anda tidak perlu menambahkan terlalu banyak lampu untuk menerangi setiap ruangan. Minimnya pemakaian sekat permanen pada bangunan jenis ini pun menjadi alasan cahaya yang masuk bisa meluas.
Untuk sumber pencahayaan di malam hari, anda bisa menambahkan lampu pada beberapa sisi bangunan. Anda bisa memilih lampu berbahan metal sebagai contohnya. Anda bisa menggunakan jenis bohlam lampu kuning, lampu gantung, atau lampu sorot sehingga bisa menimbulkan kesan nyaman di malam hari.
6. Sirkulasi Udara Yang Terjaga Baik
Konsep ruangan yang mengusung tema industrial ini biasanya di lengkapi dengan taman dalam ruangan. Membawa beberapa tanaman ke dalam bangunan industrial seperti ini cocok anda aplikasikan karena bangunannya yang semi terbuka. Sehingga cahaya yang masuk ke dalam ruangan saat pagi sampai siang hari cukup banyak.
Beberapa rekomendasi tanaman dari Jasa interior Surabaya kali ini bisa menambah dekorasi ruangan anda. Tanaman yang mudah anda bawa ke dalam rumah adalah tanaman sirih gading yang menjalar, atau tanaman ara biola dan karet kebo yang tumbuh pada pot besar juga bisa menjadi pilihan dekorasi tambahan.
Selain cahaya alami yang masuk, sirkulasi udara di dalam bangunan ini sangat baik. Kesan pengap karena sirkulasi udara yang masuk sedikit tidak akan terasa disini. Dengan kondisi seperti ini maka bila anda berada pada bangunan ini saat pagi hari tentu akan terasa lebih segar merasakan alaminya udara dan cahaya yang masuk ke dalam ruangan.
7. Design Dekorasi Minimalis
Ciri khas dari konsep dekorasi industrial ini adalah mengusung kesan minimalis. Dengan minimnya perabotan yang dipakai dan minimnya sekat antar ruangan membuat konsep industrial ini terlihat sederhana. Untuk pemilihan perabotan dalam tema design interior ini juga harus mempertimbangkan fungsi selain mengedepankan estetika.
Sangat disarankan untuk memilih perabotan yang mempunyai beberapa fungsi sekaligus. Misalnya pemilihan meja ruang tamu yang bisa juga dipakai sebagai meja dekorasi meletakkan vas bunga. Atau pemilihan sofa lipat yang bisa digunakan juga untuk tempat tidur bila diperlukan di saat tertentu.
Anda juga bisa memanfaatkan rak buku sebagai sekat antar ruangan, sehingga furnitur satu ini akan mempunyai beberapa fungsi sekaligus. Bila anda bingung dengan pemilihan perabotan yang cocok untuk konsep hunian industrial seperti ini, anda juga bisa menggunakan Jasa Interior Surabaya sehingga kegiatan dekorasi anda lebih efisien. Konsep satu ini memang unik dan sedang populer digunakan. Berawal dari adaptasi konsep bangunan pergudangan, design interior industrial ini mulai merambah ke konsep hunian dan bangunan umum lainnya. Untuk anda yang berjiwa muda dan menyukai kesan santai, konsep satu ini wajib anda coba.